Beranda

Program studi S1 Gizi Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Siliwangi berdiri sejak tahun 2017 berdasarkan SK Kemenristek Dikti No.515/KPT/I/2017, namun mulai menerima mahasiswa baru tahun 2018. Program studi Gizi masuk sebagai anggota AIPGI sejak bulan Januari 2019, dan mendapat status akreditasi LAMPTKes dengan peringkat pada tahun 2020. Tujuan penyelenggaraan Program Studi Gizi untuk memenuhi kebutuhan sumber daya manusia yang memiliki kemampuan/keahlian di bidang ilmu gizi. Pada tahun akademik 2021/2022 Jumlah mahasiswa aktif di Program Studi Gizi sebanyak 376 mahasiswa, dengan jummlah dosen sebanyak 15 orang (S3 sebanyak 3 orang, sedang S3 sebanyak 2 orang, profesi dietisen sebanyak 1 orang orang dan sisanya berpendidikan S2). Capaian kinerja pogram studi Gizi adalah selama tiga tahun terakhir meliputi publikasi internasional terindeks scopus sebanyak 29 artikel, dan HAKI dibidang penelitian sebanyak 28 buah. Dosen di Prodi Gizi juga dipercaya sebagai reviewer pada jurnal Internasional bereputasi, mendapatkan hibah pendanaan dari DRPM kemendikbud ristek dan luar negeri, serta sebagai Tim Ahli pada kegiatan PUSPA di Kabupaten Garut.